LOMBOKUPDATE.COM – Komunitas Show & Karaoke Gunungsari TV sukses menyelenggarakan kegiatan Family Gathering yang dirangkaikan dengan Show & Karaoke Komunitas serta pelantikan pengurus Gunungsari TV dan Komunitas Show & Karaoke Periode 2026–2028, pada Sabtu, 10 Januari 2026, bertempat di Pasar Seni Senggigi, Lombok Barat.
Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 16.00 WITA hingga 22.00 WITA tersebut berjalan lancar, tertib, dan penuh keakraban. Selain menjadi ajang hiburan masyarakat, acara ini juga menjadi momentum kelembagaan penting dalam rangka penataan organisasi, penguatan legalitas, serta konsolidasi peran komunitas sebagai bagian dari pembinaan sosial dan budaya di bawah naungan Yayasan Loka Lita Lombok.
Turut hadir dalam kegiatan ini Camat Batulayar, Danramil Gunungsari, serta Kepala Desa Senggigi, yang menunjukkan dukungan pemerintah terhadap kegiatan komunitas yang bersifat positif, edukatif, dan berorientasi pada pemberdayaan masyarakat. Kehadiran unsur pemerintah tersebut sekaligus menegaskan terbangunnya sinergi antara yayasan, komunitas, dan pemerintah kecamatan maupun desa dalam mendukung pengembangan pariwisata serta penguatan UMKM lokal di kawasan Senggigi dan sekitarnya.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua Umum Asosiasi Kepala Desa Kabupaten Lombok Barat (AKAD Lobar) yang sekaligus menjabat sebagai Ketua Yayasan Loka Lita Lombok, Sahril, S.H. Kehadiran tersebut menjadi simbol kuat sinergi antara peran sosial kemasyarakatan, kepemimpinan desa, dan pembinaan komunitas berbasis yayasan.
Agenda utama kegiatan ini adalah pelantikan pengurus Gunungsari TV dan Komunitas Show & Karaoke, yang dilaksanakan secara resmi oleh Ketua Yayasan Loka Lita Lombok, Sahril, S.H. Dalam naskah pelantikan yang dibacakan secara resmi, ditegaskan bahwa seluruh aktivitas Gunungsari TV dan Komunitas Show & Karaoke merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari sistem pembinaan Yayasan, dilaksanakan secara sah, tertib administrasi, transparan, dan akuntabel, serta tunduk pada Anggaran Dasar Yayasan dan ketentuan peraturan perundang-undangan tentang yayasan.
Dalam penegasan pelantikan tersebut juga disampaikan bahwa Gunungsari TV ditetapkan sebagai media komunitas alternatif yang edukatif, informatif, dan bertanggung jawab, sementara Komunitas Show & Karaoke berfungsi sebagai wadah pembelajaran bersama, pembinaan bakat, dan pengembangan seni budaya berbasis kearifan lokal yang tumbuh dari masyarakat dan memberi manfaat kembali kepada masyarakat.
Pelantikan ini menandai bahwa keberadaan Gunungsari TV dan Komunitas Show & Karaoke tidak hanya bersifat kegiatan hiburan semata, melainkan telah memiliki legalitas kelembagaan yang jelas, struktur organisasi yang tertata, serta arah pembinaan yang terukur di bawah naungan Yayasan Loka Lita Lombok.
Suasana acara semakin semarak dengan penampilan show & karaoke dari para anggota komunitas serta partisipasi aktif masyarakat yang hadir. Dipandu oleh Acha Clarisa selaku Master of Ceremony, kegiatan berlangsung hangat, interaktif, dan penuh antusiasme, mencerminkan semangat kebersamaan antara komunitas dan masyarakat.
Melalui kegiatan ini, Yayasan Loka Lita Lombok bersama Gunungsari TV dan Komunitas Show & Karaoke menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan program-program positif, mendukung promosi potensi lokal, mengembangkan seni dan budaya masyarakat, serta menjadi ruang ekspresi, edukasi, dan kebersamaan yang berkelanjutan bagi masyarakat Gunungsari, Senggigi, dan Lombok Barat.













Komentar